UIN SATU- Pascasarjana mengadakan rapat kordinasi persiapan SPMB tahun 2023. Persiapan yang dikhususkan menyambut Mahasiswa Baru Pasca kali ini di hadiri oleh Wakil Rektor I dan II UIN SATU Tulungagung selaku pengarah. Dalam sesi pengarahannya Dr. Muhtadi Anshor menyampaikan "Timeline dan Jadwal Akademik sudah kita susun untuk tahun 2023, Pascasarjana silahkan mengikuti Jadwal yang ada..., yang penting tidak melampaui awal perkulihan depan, pada Agustus 2023...". Senada, Wakil Rektor II, yang menggawangi bidang Adm. dan Keuangan Dr. Abd. Aziz juga berpesan.."Pelaksanaan SPMB harus sesuai dengan koridor keuangan di kita, sudah ada SK daftar tarif di kita, ikuti itu....kalau yang dapt beasiswapun berangkatnya jalur pendaftaran kan sama, melalui jalur pendaftaran dan ujian"...Di moderatori oleh Wadir Pascasarjana, Prof. Tanzeh, Rapat yang dilaksanakan di meeting room pascasarjana, tanggal 13 Maret 2023 ini berakhir pada pukul 11:00 WIB. Tim lain yang terlibat dalam Rakor kali ini antara lain; BLU, Humas, Tim PTIPD, Bag. Keuangan, dan tentu saja Tim Panitia SPMB dari Pascasarjana UIN SATU. Ditutup dengan Do'a yang dipimpin oleh Kabiro UIN SATU, Drs. H. ABD. HALIK, MM. "Semoga dalam SMPB kali ini Pascasarjana menjadikan layanan kepada Mahasiswa baru lebih informatif, cepat dan tepat" tutur ketua panitia SPMB Tahun ini, Dr. Zainal Abidin.(hib).
UIN SATU-Mahasiswa Beasiswa Peningkatan Kualifikasi Akademik bagi Guru Madrasah Diniyah gelar Seminar bareng Seminar Nasional Seri MPI 2023. Seminar Nasional yang dilaksanakan tanggal 28 Februari 2023 ini mengkolaborasikan para penampil dari Mahasiswa Prodi MPI, Dosen dan Praktisi dari dua Perguruan Tinggi, yakni; UIN SATU Tulungagung dan UIN Raden Intan Lampung. Mendapatkan bagian sesi terakhir, Seminar dengan tema "Manajemen Mutu Madrasah Era Digital: Strategi Meningkatkan Daya Saing di Lembaga Pendidikan Islam" menampilkan narasumber lulusan Mahasiswa peraih Beasiswa di UIN SATU Tulungagung . M. Subhan Ansori dan Nailul Khoiri adalah dua lulusan mahasiswa program beasiswa, sekaligus praktisi dalam lembaga pendidikan Islam. Dalam seminar ini keduanya menekankan "...Gunakan Kesempatan sebaik mungkin dalam studi...perubahan dan tuntutan inovasi semakin cepat dan beragam di era digital ini...". Nailul Khoiri menambahkan "...Lembaga Pendidikan Islam tak luput dari disrupsi dan kuncinya kemampuan untuk berinovasi...". Selaku Moderator dan Sekprodi MPI UIN SATU Tulungaggung, Dr. Mukhamad Sukur, M.Pd.I. menggarisbawahi perlunya "...sinergitas lembaga dalam mengelola program lulusan MPI dan ritme ketat yang harus dilalui para mahasiswa peraih beasiswa agar target lembaga dan Mahasiswa tercapai sesuai jadwal maupun tuntutan lembaga terus berinovasi...". Setelah sesi tanya jawab seminar ditutup, kemudian para penampil dan peserta kompak bergambar bersama.(hib).
UIN SATU-Seminar Nasional Seri MPI dilaksanakan di Auditorium lantai 6 Gedung Arief Mustaqiem UIN SATU Tulungagung. Seminar Nasional Seri MPI kali ini merupakan hasil kolaborasi MPI UIN SATU Tulungagung dengan UIN Raden Intan Lampung. Penampil dalam seminar ini berasal dari Dosen, praktisi, maupun Mahasiswa MPI. Sebagaimana ditandaskan oleh Kaprodi MPI S2 UIN SATU Tulungagung, Prof. Dr. Prim Masrokan. menyatakan ..."Total ada 10 Narasumber dalam seminar Seri MPI ini, baik praktisi, Dosen, Mahasiswa MPI, ....dari UIN SATU Tulungagung dan dari UIN Raden Intan Lampung...". Tema yang diangkat antara lain; Manajemen Mutu Madrasah Dalam Meningkatkan Daya Saing Di Era Digital, Manajemen Kepemimpinan Dan Mutu Pendidikan Di Era Digital, Manajemen Mutu madrasah Di era digital: Strategi meningkatkan daya saing, Upaya Peningkatan Mutu Pendidikan Madrasah Di Era Digital. Dari beberapa judul memang nampak "Mutu" menjadi "core" dalam Seminar Seri MPI kali ini. Seminar ini dilaksankan selama sehari, pada selasa 28 Februari 2023.(hib).