UIN SATU- Senin Tanggal 14 Agustus 2023 Pascasarjana UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulunggagung, menyelenggarakan Simulasi Ujian Computer Based Test (CBT) yang diikuti oleh peserta yang lolos seleksi administrasi SPMB S-2 dan S-3 Pascasarjana Tahun akademik 2023/2024. Sebagaimana jargonnya Kampus Dakwah dan Peradaban, dalam proses seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB) sebagaimana tahun sebelumnya tahun ini juga menerapkan ujian tulis dengan mengintegrasikan kemajuan teknologi computer saat ini. Hal ini menjadi sebuah harapan agar mahasiswa dan sivitas akademik di Pascasarjana UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung dapat menyesuaikan diri dengan kemajuan teknologi yang harus dikuasai. Masyhur ditelinga kita quote shahabat Ali bin Abi Thalib, R.A “Didiklah anakmu sesuai dengan jamannya, karena mereka hidup bukan di jamanmu”. Queto ini dapat menjadi pepeling bagi masyarakat khususnya dunia akademik agar menyiapkan generasi yangmelek teknogi sehingga akan melahirkan alumni yang mampu menghadapi zamannya nanti.
Simulasi (uji coba) ujian tulis melalui Computer Based Test (CBT) SPMB Pascasarjana UIN SATU Tulungagung 2023 didampingi langsung oleh segenap Pimpinan Prof. Dr. Ahmad Tanzeh, M.Pd.I (Wadir) dan pengelola Pascasarjana, Prof. Dr. H. Ahmad Patoni, M.Ag. (Kaprodi S3 MPI), Prof. Dr. H. Agus Eko Sujianto, MM. (Kaprodi S2 ES) Dr. H. Kojin, M.A (Kaprodi S2 PBA sekaligus ketua SPMB Pascasarjana 2023) dan seluruh tim pengawas CBT. Simulasi ujian ini sangat penting dilaksanakan untuk memastikan agar peserta bisa mengikuti teknis ujian Computer Based Test (CBT) dengan baik khususnya untuk mengetahui media peserta yang dipakai ketika ujian Computer Based Test (CBT) support dengan aplikasi apa tidak. Di samping itu dengan simulasi ini peserta dapat mengetahui model soal yang akan diujikan saat tes.
Perlu diketahui bahwa teknis simulasi Computer Based Test (CBT) ini adalah:
username: No pendaftaran peserta
Password: 8 angka dengan susunan tahun-bulan-hari (yang dipakai ketika daftar), contoh contoh 1980-05-25 (tanda strip tetap harus ditulis)
2. Petunjuk penting:
- Peserta menyiapkan perangkat ujian paling lambat 20 menit sebelum tes dimulai; (demi kelancaran pastikan sinyal internet anda kuat).
- Direkomendasikan menggunakan peramban (browser) Google Chrome versi terbaru;
- Wajib menggunakan perangkat yang memiliki kamera;
- Direkomendasikan menggunakan PC/Laptop;
- Toleransi keterlambatan 20 menit setelah ujian dilaksanakan dan tidak ada tambahan waktu ujian;
- Peserta wajib melakukan physical distancing/jaga jarak selama ujian berlangsung;
- Peserta dilarang bertanya dan/atau berbicara dengan orang di sekitar tempat tes;
- Peserta dilarang menerima dan/atau memberikan sesuatu dari/kepada orang disekitar tempat tes;
- Peserta dilarang membaca referensi yang bersumber dari manapun;
- Peserta dilarang merokok selama ujian berlangsung;
- Peserta dilarang menangkap layar ujian atau merekam layar ujian.
- Pada saat ujian aplikasi tidak akan bisa berfungsi jika peserta membuka menu/tab lain misalnya browsing jawaban di google.
Simulasi dilaksanakan mulai pukul 08.30 s.d 14.30 yang dibagi menjadi 4 sesi. Beberapa catatan yang sering muncul dalam simulasi ini diantaranya, peserta salah input password, sinyal tidak maksimal dan beberapa peringatan dari pengawas karena peserta kelihatan melakukan hal-hal yang tidak sesuai ketentuan misalnya tidak menyalakan kamera dsb. Sehingga sebagai peringatan aplikasi dihentikan sementara oleh pengawas sampai yang bersangkutan mengindahkan peringatan dari pengawas. Walhasil secara umum peserta dapat menguasai teknis ujian CBT SPMB ini yang nanti ketika tanggal 15 Agustus 2023 insyallah mereka mengikuti ujian CBT dengan baik tanpa kendala yang berarti. (dur)